Berita

net

Olahraga

KONTROVERSI TUAN RUMAH PIALA DUNIA 2022

Sony, Adidas, dan Sponsor Besar FIFA Tuntut Kejelasan Qatar

SENIN, 09 JUNI 2014 | 19:38 WIB | LAPORAN: AMELIA FITRIANI

Badan sepakbola dunia FIFA berada di bawah tekanan dari sejumlah sponsor besar menyusul kontroversi yang muncul terkait pemilihan Qatar sebagai tuan rumah perhelatan Piala Dunia tahun 2022 mendatang.

Pasalnya, lima sponsor besar yakni Sony, Adidas, Coca-Cola, Visa, dan Hyundai/Kia menuntut FIFA melakukan investigasi atas persoalan tender dan dugaan korupsi dalam hal tersebut.

Qatar diketahui terpilih menjadi tuan rumah Piala Dunia 2022 pada Desember 2010 lalu, mengalahkan pesaingnya yakni Australia, Jepang, Korea Selatan, dan Amerika Serikat.


Wakil presiden FIFA, seperti dikutip BBC (Senin, 9/6), Jim Boyce sebelumnya telah mengeluarkan pernyataan yang menyebut bahwa dirinya akan mendukung pemungutan suara ulang untuk penentuan tuan rumah Piala Dunia 2022 bila dugaan kecurangan dan korupsi terbukti.

Salah satu sponsor, yakni perusahaan pakaian olahraga asal Jerman Adidas menyebut bahwa isu negatif yang muncul di FIFA berdampak buruk pada mitra-mitranya. Adidas sendiri memiliki kontrak panjang dengan FIFA hingga tahun 2030 mendatang.

Diketahui dugaan korupsi dan penyimpangan mengenai pemilihan Qatar sebagai tuan rumah Piala Dunia 2022 mencuat terutama setelah surat kabar The Sunday Times menyebut mantan wakil presiden FIFA Qatar, Mohamed bin Hammam, membayar £ 3 juta kepada pejabat sepak bola di seluruh dunia untuk membantu memenangkan dukungan bagi Qatar pada pemilihan tahun 2010 lalu. [mel]

Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

UPDATE

Sambut Imlek

Selasa, 20 Januari 2026 | 12:12

Warning Dua OTT

Selasa, 20 Januari 2026 | 12:01

AS Kirim Pesawat Militer ke Greenland, Denmark Tambah Pasukan

Selasa, 20 Januari 2026 | 11:41

Purbaya: Tukar Jabatan Kemenkeu-BI Wajar dan Seimbang

Selasa, 20 Januari 2026 | 11:34

Sumbar Perlu Perencanaan Matang Tanggap Bencana

Selasa, 20 Januari 2026 | 11:32

Stasiun MRT Harmoni Bakal Jadi Pusat Mobilitas dan Aktivitas Ekonomi

Selasa, 20 Januari 2026 | 11:29

Juda Agung Resign, Keponakan Prabowo Diusung Jadi Deputi Gubernur BI

Selasa, 20 Januari 2026 | 11:20

Kepala Daerah Harus Fokus Bekerja Bukan Cari Celah Korupsi

Selasa, 20 Januari 2026 | 11:16

Presiden Bulgaria Mundur di Tengah Krisis Politik

Selasa, 20 Januari 2026 | 10:53

Bupati Pati Sudewo Cs Digiring ke Gedung Merah Putih KPK

Selasa, 20 Januari 2026 | 10:41

Selengkapnya