Berita

bambang soesatyo/net

Politik

Bamsoet Antisipasi Parsel Lebaran Jadi Amunisi Lawan

SENIN, 12 AGUSTUS 2013 | 15:25 WIB | LAPORAN: ADE MULYANA

Anggota Komisi III DPR Bambang Soesatyo menyerahkan penerimaan gratifikasi ke Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), hari ini.

"Sebenarnya niat untuk mengembalikan penerimaan sejumlah parsel dari handaitolan dan para kolega sebelum jatuh hari raya lebaran kemarin. Namun karena KPK keburu libur jadinya tertunda. Baru hari ini bisa dilaksanakan," ujar Bamsoet, demikian Bambang Soesatyo disapa, dalam keterangan elektronik yang diterima redaksi, sesaat lalu, Senin (12/8).

Politisi Partai Golkar itu mengaku lega dan terbebas dari beban dengan pengembalian parsel lebaran yang dapat dikatagorikan sebagai gratifikasi tersebut. Parsel termasuk gratifikasi karena jenis dan bentuknya beragam serta bernilai rata-rata lebih dari 1 juta rupiah.


"Siapapun tahu dalam politik, apalagi menjelang pemilu pasti akan ada upaya-upaya untuk menjatuhkan lawan. Dan saya tidak ingin hal tersebut dijadikan amunisi lawan politik," katanya.

"Selain itu, yang utama dan penting adalah saya ingin mendorong kawan-kawan sesama anggota DPR agar melakukan hal yang sama sebagai contoh bagi masyarakat dan untuk menghindari fitnah politik," sambung Bamsoet.

Sekedara catatan, aturan mengenai penerimaan gratifikasi tertuang dalam Pasal 12B Undang-undang No 31 Tahun 1999 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi. Dalam pasal itu disebutkan, penyelenggara negara yang menerima hadiah atau janji yang diduga berkaitan dengan jabatannya wajib melaporkannya ke KPK. [dem]

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

Menhub Perketat Izin Berlayar di Labuan Bajo demi Keamanan Wisata Nataru

Kamis, 01 Januari 2026 | 08:15

Nasib Kenaikan Gaji PNS 2026 Ditentukan Hasil Evaluasi Ekonomi Kuartal I

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:58

Cahaya Solidaritas di Langit Sydney: Menyongsong 2026 dalam Dekapan Duka dan Harapan

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:40

Refleksi Pasar Ekuitas Eropa 2025: Tahun Kebangkitan Menuju Rekor

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:13

Bursa Taiwan Cetak Rekor Tertinggi Sepanjang Sejarah Berkat Lonjakan AI

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:02

3.846 Petugas Bersihkan Sampah Tahun Baru

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:58

Mustahil KPK Berani Sentuh Jokowi dan Keluarganya

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:22

Rakyat Sulit Maafkan Kebohongan Jokowi selama 10 Tahun

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:03

Pilkada Lewat DPRD Abaikan Nyawa Demokrasi

Kamis, 01 Januari 2026 | 05:45

Korupsi Era Jokowi Berlangsung Terang Benderang

Kamis, 01 Januari 2026 | 05:21

Selengkapnya