Berita

Politik

Mantan Menteri Bersaing dengan Kakak Sendiri di Pilkada Riau

RABU, 29 MEI 2013 | 16:47 WIB

Mantan Menteri Pembangunan Daerah Tertinggal, Lukman Edy, bersaing menjadi calon gubernur dengan kakak kandungnya, Indra Muchlis Adnan, dalam Pemilihan Kepala Daerah Riau.

Hal itu diketahui setelah Lukman Edy resmi mendaftarkan diri sebagai bakal cagub ke kantor KPU Riau di Pekanbaru, Rabu. Ia menggandeng Suryadi Khusaini sebagai bakal calon wakil gubernur. Mereka diusung PDI Perjuangan dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).

Kemarin, Selasa (28/5), Indra Muchlis Adnan, yang merupakan kakak kandung dari Lukman Edy, telah mendaftar sebagai bakal Cagub Riau. Indra yang juga masih menjabat Bupati Indragiri Hilir, maju bersama Azis Zainal. Pasangan itu mengklaim mendapat dukungan dari PPP serta 23 partai non-parlemen.


Ketika ditanyai sejumlah wartawan mengenai persaingan sesama saudara kandung itu, Lukman Edy mengatakan hal itu tidak mengganggu jalinan persaudaraan di antara mereka.

"Pada akhirnya nanti kita akan bersatu," ujar pria kelahiran Teluk Pinang ini.

Ia menambahkan, koalisi PKB dengan PDIP merupakan kolaborasi ideal karena keduanya memiliki satu visi untuk memajukan rakyat kecil.

"PDIP kan partainya wong cilik (orang kecil), sedangkan PKB partai wong ndeso (orang kampung)," tandas Lukman. [ant/ald]

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Lagi Sakit, Jangan Biarkan Jokowi Terus-terusan Temui Fans

Senin, 12 Januari 2026 | 04:13

Eggi-Damai Dicurigai Bohong soal Bawa Misi TPUA saat Jumpa Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 04:08

Membongkar Praktik Manipulasi Pegawai Pajak

Senin, 12 Januari 2026 | 03:38

Jokowi Bermanuver Pecah Belah Perjuangan Bongkar Kasus Ijazah

Senin, 12 Januari 2026 | 03:08

Kata Yaqut, Korupsi Adalah Musuh Bersama

Senin, 12 Januari 2026 | 03:04

Sindiran Telak Dokter Tifa Usai Eggi-Damai Datangi Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 02:35

Jokowi Masih Meninggalkan Jejak Buruk setelah Lengser

Senin, 12 Januari 2026 | 02:15

PDIP Gelar Bimtek DPRD se-Indonesia di Ancol

Senin, 12 Januari 2026 | 02:13

RFCC Complex Perkuat Ketahanan Energi Nasional

Senin, 12 Januari 2026 | 01:37

Awalnya Pertemuan Eggi-Damai dengan Jokowi Diagendakan Rahasia

Senin, 12 Januari 2026 | 01:16

Selengkapnya