Berita

istimewa

Asman Abnur: Mas Tris Sudah Hibahkan Gedung Itu ke PAN

MINGGU, 03 JUNI 2012 | 10:46 WIB | LAPORAN: ZULHIDAYAT SIREGAR

RMOL. Ketua DPP PAN Asman Abnur menegaskan bahwa gedung yang beralamat di Jalan Warung Buncit Raya 17 Jakarta Selatan dan dijadikan sebagai kantor atau akrab disebut Rumah PAN adalah milik partai yang berlambang matahari biru tersebut.

Hal itu ditegaskan Asman menanggapi pernyataan mantan Ketua Umum DPP PAN Soetrisno Bachir yang menyebut bahwa gedung itu sudah dia wakafkan ke Muhammadiyah.

Asman mengakui, awalnya pengusaha batik yang akrap disapa SB itu adalah pemilik gedung tersebut. Tapi belakangan oleh SB sendiri gedung itu dihibahkan kepada DPP PAN.

"Ada publik yang sudah bersaksi mendengarnya. Jelas sekali waktu itu sudah dihibahkan Mas Tris (SB) ke PAN," kata Asman, bendahara umum PAN pada masa kepemimpinan SB.

Meski begitu, seperti dikutip dari JPNN, PAN tidak mau berpolemik dengan Muhammadiyah. Asman mengatakan, dirinya sudah bertemu dengan Sekjen dan sejumlah ketua PP Muhammadiyah. Mereka juga secepatnya akan membicarakan itu dengan Ketua Umum PP Muhammadiyah Din Syamsuddin.

"Ketika suatu aset diberikan kepada dua orang, perlu dicari solusinya. Insya Allah, pasti ada," ujar Asman. [zul]


Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Telkom Buka Suara Soal Tagihan ‘Telepon Tidur’ Rp9 Triliun Pertahun

Kamis, 25 April 2024 | 21:18

UPDATE

Misi Dagang ke Maroko Catatkan Transaksi Potensial Rp276 Miliar

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:51

Zita Anjani Bagi-bagi #KopiuntukPalestina di CFD Jakarta

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:41

Bapanas: Perlu Mental Berdikari agar Produk Dalam Negeri Dapat Ditingkatkan

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:33

Sadiq Khan dari Partai Buruh Terpilih Kembali Jadi Walikota London

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:22

Studi Privat Dua Hari di Taipei, Perdalam Teknologi Kecantikan Terbaru

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:14

Kekuasaan Terlalu Besar Cenderung Disalahgunakan

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:09

Demi Demokrasi Sehat, PKS Jangan Gabung Prabowo-Gibran

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:04

Demonstran Pro-Palestina Lakukan Protes di Acara Wisuda Universitas Michigan

Minggu, 05 Mei 2024 | 08:57

Presidential Club Patut Diapresiasi

Minggu, 05 Mei 2024 | 08:37

PKS Tertarik Bedah Ide Prabowo Bentuk Klub Presiden

Minggu, 05 Mei 2024 | 08:11

Selengkapnya