Berita

dahlan iskan/ist

Gunakan Akal Sehat, Dahlan Iskan Harus Jadi Contoh Politisi Muda

KAMIS, 03 NOVEMBER 2011 | 16:38 WIB | LAPORAN:

RMOL. Musuh utama dan nyata politisi muda saat ini adalah politik uang karena terjerembab dalam sikap pragmatisme. Sampai kapanpun, pragmatisme harus dilawan.

Hal itu dikatakan Ketua DPP PAN Bima Arya Sugiarto dalam diskusi publik dengan tema "Agenda Politik Politisi Muda" yang digelar DPP Pemuda Nasionalis di Warung Daun, Cikini, Jakarta Pusat (Kamis, 3/11).

"Pragmatisme hanya bisa dilawan dengan ketokohan yang sangat kuat. Sebab biasanya orang yang terjebak pragmatisme itu adalah orang-orang yang tidak punya posisi tawar. Orang-orang yang terlibat dalam politik uang adalah orang-orang yang tidak confident," bebernya.


Tantangan politisi muda lainnya adalah bagaimana anak muda membangun politik akal sehat. Dalam konteks inilah Bima menyarankan politisi muda menyontoh apa yang dilakukan Menteri Negara Badan Usaha Milik Negara Dahlan Iskan. Karena, semua yang dilakukan Dahlan berdasarkan logika akal sehat.

"Dia (Dahlan) tidak mau berkantor dengan ruangan yang besar. Dia malah memilih ruangan kecil. Dia memangkas semua birokrasi. Dia juga memangkas rapat-rapat. Itu semua adalah politik akal sehat. Ini yang harus dilakukan oleh kita," ajak Bima pada acara yang juga dihadiri politisi muda lintas partai itu. [zul]

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

AS Gempur ISIS di Suriah

Minggu, 11 Januari 2026 | 18:14

Aksi Kemanusiaan PDIP di Sumatera Turunkan Tim Kesehatan Hingga Ambulans

Minggu, 11 Januari 2026 | 18:10

Statistik Kebahagiaan di Jiwa yang Rapuh

Minggu, 11 Januari 2026 | 17:52

AS Perintahkan Warganya Segera Tinggalkan Venezuela

Minggu, 11 Januari 2026 | 17:01

Iran Ancam Balas Serangan AS di Tengah Gelombang Protes

Minggu, 11 Januari 2026 | 16:37

Turki Siap Dukung Proyek 3 Juta Rumah dan Pengembangan IKN

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:53

Rakernas PDIP Harus Berhitung Ancaman Baru di Jawa Tengah

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:22

Rossan Roeslani dan Ferry Juliantono Terpilih Jadi Pimpinan MES

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:15

Pertamina Pasok BBM dan LPG Gratis untuk Bantu Korban Banjir Sumatera

Minggu, 11 Januari 2026 | 14:50

Pesan Megawati untuk Gen Z Tekankan Jaga Alam

Minggu, 11 Januari 2026 | 14:39

Selengkapnya