Berita

sby/ist

RESHUFFLE KIB II

SBY Akan Hancur di Tengah Jalan Bila...

JUMAT, 30 SEPTEMBER 2011 | 00:10 WIB | LAPORAN: ADE MULYANA

RMOL. Kinerja Presiden SBY sangat buruk. Tujuh tahun menjadi presiden, rakyat tidak merasakan keberhasilan yang dikerjakan SBY. Satu yang dirasakan, mungkin, hanya program Bantuan Langsung Tunai (BLT). Itu pun masih menyisakan masalah, SBY melakukannya hanya untuk pencitraan diri.

Demikian disampaikan Ketua Umum Jenderal Soedirman Center (JSC), Bugiakso, kepada Rakyat Merdeka Online, beberapa saat lalu (Kamis malam, 29/9).

Saat ini, kata Bugiakso yang menikahi salah satu cucu Jenderal Besar Soedirman itu, SBY benar-benar sedang dirundung masalah besar. Yakni SBY dikelilingi menteri yang tidak bisa bekerja dengan baik. Salah SBY juga, katanya, mengangkat menteri atas dasar balas budi. Hal itulah, sebut Bugiakso, yang menjadi ancaman bagi keberlangsungan pemerintah.


"Jika SBY ingin bertahan hingga 2014, maka harus me-reshuffle atau mengganti 70 persen menterinya," kata Bugiakso sambil menyebut menteri-menteri yang layak di-reshuffle adalah menteri dari partai koalisi, termasuk dari partai Demokrat.

Dalam hemat Bugiakso, para menteri dari partai koalisi tersebut tidak ada yang bisa bekerja untuk rakyat. Sebab, pengangkatan mereka bukan karena pertimbangan kualitas personal yang dimiliki, melainkan karena balas budi. Saat ini, menurutnya, kabinet harus benar-benar diisi oleh menteri yang bisa bekerja dan berasal dari kalangan profesional.

"Ini kartu terakhir yang harus dilakukan SBY demi kesejahteraan rakyat dan bangsa. SBY harus melakukan kerja total. Jika tidak, SBY akan hancur di tengah jalan," katanya. [dem]

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

Menhub Perketat Izin Berlayar di Labuan Bajo demi Keamanan Wisata Nataru

Kamis, 01 Januari 2026 | 08:15

Nasib Kenaikan Gaji PNS 2026 Ditentukan Hasil Evaluasi Ekonomi Kuartal I

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:58

Cahaya Solidaritas di Langit Sydney: Menyongsong 2026 dalam Dekapan Duka dan Harapan

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:40

Refleksi Pasar Ekuitas Eropa 2025: Tahun Kebangkitan Menuju Rekor

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:13

Bursa Taiwan Cetak Rekor Tertinggi Sepanjang Sejarah Berkat Lonjakan AI

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:02

3.846 Petugas Bersihkan Sampah Tahun Baru

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:58

Mustahil KPK Berani Sentuh Jokowi dan Keluarganya

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:22

Rakyat Sulit Maafkan Kebohongan Jokowi selama 10 Tahun

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:03

Pilkada Lewat DPRD Abaikan Nyawa Demokrasi

Kamis, 01 Januari 2026 | 05:45

Korupsi Era Jokowi Berlangsung Terang Benderang

Kamis, 01 Januari 2026 | 05:21

Selengkapnya