Berita

wafid muharram/ist

SUAP SESMENPORA

Wafid Tak Terima Tudingan KPK soal Dollar di Tong Sampah

KAMIS, 19 MEI 2011 | 10:40 WIB | LAPORAN: ADE MULYANA

RMOL. Tersangka kasus suap wisma atlit, Wafid Muharam, tidak bisa menerima tudingan baru KPK yang menyebut uang ratusan ribu dollar miliknya bukan sebagai uang operasional Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora)

"Kami membantah apa yang disampaikan KPK. Kami anggap pernyataan itu sangat merugikan klien kami," kata pengacara Wafid, Erman Umar, saat dihubungi, Kamis (19/5).

Masih melalui Erman, Wafid juga menyampaikan kalau uang dollar yang turut disita KPK bersama tiga lembar cek senilai Rp 3,2 miliar tersebut benar-benar dana operasional Kemenpora, bukan fee atau uang korupsi jenis lainnya seperti yang disampaikan KPK. Wafid, terang Erman bisa mempertanggungjawabkan perolehan maupun penggunaan uang dolar tersebut.


"Pernyataan KPK cuma untuk menggiring opini publik bahwa mata uang asing itu tidak bisa dipertanggungjawabkan penggunaannya," katanya.

Kemarin  (Rabu 18/5), melalui Jurubicaranya, Johan Budi, KPK memastikan uang dollar tersebut bukan untuk tunjangan operasional Kemenpora. KPK menduga uang dollar yang ditemukan penyidik KPK di dalam kardus minuman mineral dan dimasukkan dalam tempat sampah di ruangan Sesmenpora Wafid Muharam itu sebagai fee dari dari proyek-proyek dari block grand daerah. [yan]

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

AS Gempur ISIS di Suriah

Minggu, 11 Januari 2026 | 18:14

Aksi Kemanusiaan PDIP di Sumatera Turunkan Tim Kesehatan Hingga Ambulans

Minggu, 11 Januari 2026 | 18:10

Statistik Kebahagiaan di Jiwa yang Rapuh

Minggu, 11 Januari 2026 | 17:52

AS Perintahkan Warganya Segera Tinggalkan Venezuela

Minggu, 11 Januari 2026 | 17:01

Iran Ancam Balas Serangan AS di Tengah Gelombang Protes

Minggu, 11 Januari 2026 | 16:37

Turki Siap Dukung Proyek 3 Juta Rumah dan Pengembangan IKN

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:53

Rakernas PDIP Harus Berhitung Ancaman Baru di Jawa Tengah

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:22

Rossan Roeslani dan Ferry Juliantono Terpilih Jadi Pimpinan MES

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:15

Pertamina Pasok BBM dan LPG Gratis untuk Bantu Korban Banjir Sumatera

Minggu, 11 Januari 2026 | 14:50

Pesan Megawati untuk Gen Z Tekankan Jaga Alam

Minggu, 11 Januari 2026 | 14:39

Selengkapnya