Berita

Mantan Sekretaris Tidak Pernah Lihat Nunun Pikun

SENIN, 02 MEI 2011 | 18:28 WIB | LAPORAN: ADE MULYANA

RMOL. Penyakit lupa ingatan yang kabarnya diderita saksi kunci kasus suap Mirandagate, Nunun Nurbaeti, semakin menjadi teka-teki. Benarkah istri mantan Wakapolri Adang Daradjatun itu menderita sakit lupa ingatan?

Sakit lupa ingatan Nunun Nurbaeti kembali jadi perdebatan saat persidangan Tindak Pidana Korupsi memeriksa Sumarni, mantan Sekretaris di PT Wahana Esa Sembada milik Nunun.

Sumarni mengaku selama 14 tahun bekerja tidak pernah melihat kelakuan 'aneh' yang menunjukkan gelagat penyakit lupa ingatan dari istri mantan Wakapolri Adang Daradjatun itu.


"Tidak pernah ada seperti itu (lupa ingatan)," ujar Sumarni spontan saat menjawab pertanyaan salah satu hakim yang menanyakan pernahkah Nunun lupa menandatangani berkas kantor.

Saat hakim lain mencecar Sumarni soal gejala sakit lupa ingatan Nunun lainnya, misalnya salah memanggil nama, perempuan paruh baya yang sudah tidak lagi bekerja di perusahaan Nunun sejak 2006 lalu itu kembali menjawabnya dengan perkataan 'tidak'.

"Tidak pernah. Kalau soal hilang ingatan itu tidak tahu," tegasnya.

Nunun Nurbaeti berkali-kali disebut dalam persidangan empat terpidana kasus suap cek perjalanan. Keempat terpidana menyatakan Nunun sebagai fasilitator pemberi suap lewat anak buahnya, Arie Malang Judo, yang juga bersaksi di persidangan. Dengan alasan sakit lupa berat, Nunun yang juga seharusnya menjadi saksi bagi empat terdakwa di persidangan sama sekali tidak memenuhi panggilan pengadilan. Hingga kini belum nampak upaya KPK untuk menjemput Nunun yang disebut-sebut pernah dirawat di salah satu RS di Singapura.

Kabar terakhir, nama saksi kunci kasus travellers cheque itu tidak lagi disebut dalam berkas perkara semua terdakwa Mirandagate itu.[ald]

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Dicurigai Ada Kaitan Gibran dalam Proyek Sarjan di Kabupaten Bekasi

Senin, 29 Desember 2025 | 00:40

UPDATE

Dana Asing Banjiri RI Rp2,43 Triliun di Akhir 2025

Sabtu, 03 Januari 2026 | 10:09

Pelaku Pasar Minyak Khawatirkan Pasokan Berlebih

Sabtu, 03 Januari 2026 | 09:48

Polisi Selidiki Kematian Tiga Orang di Rumah Kontrakan Warakas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 09:41

Kilau Emas Dunia Siap Tembus Level Psikologis Baru

Sabtu, 03 Januari 2026 | 09:19

Legislator Gerindra Dukung Pemanfaatan Kayu Hanyut Pascabanjir Sumatera

Sabtu, 03 Januari 2026 | 09:02

Korban Tewas Kecelakaan Lalu Lintas Tahun Baru di Thailand Tembus 145 Orang

Sabtu, 03 Januari 2026 | 08:51

Rekor Baru! BP Tapera Salurkan FLPP Tertinggi Sepanjang Sejarah di 2025

Sabtu, 03 Januari 2026 | 08:40

Wall Street Variatif di Awal 2026

Sabtu, 03 Januari 2026 | 08:23

Dolar AS Bangkit di Awal 2026, Akhiri Tren Pelemahan Beruntun

Sabtu, 03 Januari 2026 | 08:12

Iran Ancam Akan Targetkan Pangkalan AS di Timur Tengah Jika Ikut Campur Soal Demo

Sabtu, 03 Januari 2026 | 07:59

Selengkapnya